AGUS.OR.ID, Bandung, HUT PMI Ke-78 yang kebetulan jatuh pada hari Minggu, 17 September 2023 ini diadakan serangkaian acara secara serentak hampir di tiap-tiap UDD PMI Se-Indonesia, salah satu nya yakni UDD PMI Kota Bandung dengan mengadakan Gerak Jalan Sehat Donor Darah.
Acara tersebut di ikuti oleh 5000 Peserta yang merupakan Pendonor setia baik Perorangan maupun Komunitas dengan jarak tempuh sejauh 6 Km.
AABI DAC Bandung Kota turut hadir dalam event tersebut dengan mengirimkan sebanyak 5 Peserta Agus sebagai perwakilan yakni : Agus Obos, Agus Nunuh, Agus Suratin, Bambang Agus, Agus Onthel.
Kehadiran Komunitas AABI DAC Bandung Kota dinilai penting sebagai upaya untuk lebih memperkenalkan Komunitas AABI ke masyarakat umum lebih khusus dalam rangka mempererat hubungan kemitraan yang harmonis dengan PMI Kota Bandung.
Acara berjalan lancar dan sukses.
Kontributor : Bidang Soskesmas AABI DAC Bandung Kota.